SEMOGA SEMUA PEMBACA SODASOSIAL BISA MENGERJAKAN UN DENGAN LANCAR DAN MENDAPAT NILAI YANG DIINGINKAN, AMIIIN

Monday, May 14, 2012

Persamaan Dasar Akuntansi

Persamaan akuntansi pada dasarnya adalah:

Harta = Utang + Modal

Aktiva = Passiva

Asset = Kewajiban + Ekuitas

Setiap transaksi yang dilakukan perusahaan akan memengaruhi persamaan tersebut. Namun tidak setiap transaksi memengaruhi keseluruhan akun yang ada di sisi kanan maupun kiri persamaan tersebut. 

A. Contoh Transaksi dan Pengaruhnya pada Persamaa Dasar Akuntansi (PDA)

  1. Contoh Transaksi
  • Transaksi 1, Perusahaan Rental Mobil "ABC" menerima pembayaran sewa mobil dari Pak Rudi sebesar Rp 500.000,00.
  • Transaksi 2, Perusahaan Rental Mobil "ABC" membeli komputer dari Toko "Anugerah" seharga Rp 2.000.000,00. Separuh dari harga tersebut dibayar tunai dan sisanya dicicil selama 4 bulan.
  2. Pengaruh Transaksi
  • Transaksi 1, dari transaksi ini, kas Perusahaan Rental Mobil "ABC" bertambah Rp 500.000,00 (harta bertambah) dan modal Perusahaan Rental Mobil "ABC" juga bertambah Rp 500.000,00.
  • Transaksi 2, dari transaksi ini, peralatan Perusahaan Rental Mobil "ABC" bertambah Rp 2.000,000 (harta bertambah). Namun karena separuh harga komputer dibayar tunai dan sepruhnya lagi dicicil maka kas Perusahaan Rental Mobil "ABC" berkurang Rp 1.000.000,00 (harta berkurang) dan utang bertambah Rp 1.000.000,00.
B. Bentuk Tabel Persamaan Dasar Akuntansi dan Cara Pengisiannya

  1.  Berikut ini adalah contoh bentuk tabel dari Persamaan Dasar Akuntansi:

       Keterangan: Akun pada kolom harta bisa bertambah sesuai kebutuhan.
  2. Cara Pengisian Tabel Persamaan Dasar Akuntansi
  • Tulis tanggal transaksi pada kolom tanggal.
  • Apabila berdasarkan transaksi akun tersebut bertambah, tuliskan angkanya pada kolom akun tersebut, tidak perlu menggunakan tanda plus (+).
  • Apabila berdasarkan transaksi akun tersebut berkurang, tuliskan angkanya pada kolom akun tersebut dalam tanda kurung. Misalnya akun kas berkurang Rp 1.000.000,00 maka penulisannya (1.000.000).
  • Kolom keterangan diisi untuk mengetahui transaksi apa yang terjadi dan akan membantu dalam penyusunan laporan keuangan. Contoh: Perusahaan Rental Mobil "ABC" membeli komputer. Maka dalam kolom keterangan ditulis "pembelian komputer".
  • Setelah menulis transaksi, lakukan rekapitulasi saldo tiap akun di kolom bawahnya. Contoh: Pada tanggal 1 Perusahaan Rental Mobil "ABC" menerima uang sewa Rp 1.000.000,00. Kemudian pada tanggal 2 Perusahaan Rental Mobil "ABC" membayar gaji pegawai Rp 450.000,00. Maka pada kolom dibawahnya diisi rekapitulasi saldo kas yaitu sebesar Rp 550.000,00
C. Contoh Transaksi dan Pencatatannya dalam Persamaan Dasar Akuntansi

Transaksi 1, pada tanggal 1 Januari, Pak Amir meminjam uang di Bank sebesar Rp 10.000.000,00 dan menyetor sebuah mobil seharga Rp 150.000.000,00 untuk modal awal perusahaan rental mobilnya.

 Pencatatan Transaksi 1:

Transaksi 2, pada tanggal 3 Januari, diterima pendapatan sewa mobil sebesar Rp 500.000,00

Pencatatan Transaksi 2:

Rekapitulasi saldo masing-masing akun:

Transaksi 3, pada tanggal 7 Januari dibayar cicilan utang di bank sebesar Rp 500.000,00 beserta bunganya Rp 50.000,00


Pencatatan Transaksi 3:
Rekapitulasi saldo masing-masing akun:
Transaksi 4, pada tanggal 8 Januari, dibeli perlengkapan seharga Rp 2.000.000,00. Sebesar Rp 500.000,00 dibayar tunai dan sisanya dicicil.

Pencatatan Transaksi 4:
Rekapitulasi saldo masing-masing akun:
Transaksi 5, pada tanggal 10 Januari diterima pendapatan sewa sebesar Rp 3.000.000 dengan rincian Rp 1.000.000 dibayar tunai sisanya dicicil.

Pencatatan Transaksi 5:
Rekapitulasi saldo masing-masing akun:

REMINDER: 
  • Soal untuk menyelesaikan persamaan dasar akuntansi selalu keluar tiap tahunnya. 
  • Ketika mengerjakan, jangan langsung melihat ke pilihan jawaban. Kerjakan dulu di lembar soal baru cocokkan jawaban anda dengan pilihan jawaban. Karena apabila anda langsung melihat pada piliha jawaban ada kemungkinan anda akan pusing melihat banyaknya tabel dan menjadi tidak teliti.




2 comments:

  1. Terimakasih Infonya
    sangat bermanfaat..
    Perkenalkan saya mahasiswa Fakultas Ekonomi di UII Yogyakarta
    :)
    twitter : @profiluii :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. salam kenal :) kami mahasiswa UI, Binus, dan Brawijaya :)

      Delete