- Menurut AICPA (American Institute of Certified Public Accountant), akuntansi adalah seni dari pencatatan, penggolongan, dan peringkasan dengan suatu cara tertentu dan dalam nilai uang terhadap kejadian atau transaksi yang paling sedikit atau sebagian bersifat keuangan dan penafsiran terhadap hasil-hasilnya.
- Menurut AAA (American Accounting Association), akuntansi adalah proses pengidentifikasian, pengukuran, dan penyampaian informasi ekonomi yang memungkinkan dilakukannya penilaian dan keputusan yang tepat bagi pemakai informasi tersebut.
Dari kedua pengertian diatas, akuntansi bisa digolongkan sebagai seni sekaligus sebuah sistem informasi. Mengapa demikian? Akuntansi dikatakan sebagai seni karena dalam menyelesaikan suatu persoalan akuntansi, dibutuhkan sebuah insting dan kreativitas pribadi. Kemudian, akuntansi juga dikatkan sebagai sebuah sistem informasi karena akuntansi menghasilkan sebuah informasi keuangan yang menjadi dasar penilaian dan keputusan penggunanya.
Untuk mempermudah mengingatnya, kedua pengertian diatas bisa diringkas sebagaimana berikut: akuntansi adalah proses pencatatan, pengikhtisaran, dan pelaporan terhadap transaksi keuangan. Jadi yang perlu anda ingat untuk definisi akuntansi adalah 3 proses dasar dalam akuntansi yaitu
- Pencatatan
- Pengikhtisaran
- Pelaporan
No comments:
Post a Comment