SEMOGA SEMUA PEMBACA SODASOSIAL BISA MENGERJAKAN UN DENGAN LANCAR DAN MENDAPAT NILAI YANG DIINGINKAN, AMIIIN

Thursday, May 10, 2012

Media Sosialisasi

berikut identifikasi dari tiap agen / media sosialisasi :

Keluarga
  • keluarga merupakan kelompok primer yang mengawasi perilaku anggotanya secara maksimal
  • orang tua berperan mendidik anak agar kehadirannya dapat diterima masyarakat
  • sosialisasi diberikan oleh orang tua kepada anak agar membentuk ciri khas kepribadian
  • sosialisasi sering bersifat memaksa anak untuk mematuhi nilai dan norma sosial
Kelompok Bermain
  • dilakukan antarteman, baik teman sebaya maupun tidak sebaya
  • terjadi secara ekualitas (equality / sederajat) 
  • hubungan petemanan yang tidak sebaya tetap dapat membentuk hubungan yang sederajat
  • kelompok bermain menentukan cara berperilaku anggotanya
  • mejadi bagian dari subkultur yang dapat memberikan pengaruh positif atau negatif

 Sekolah
  • berperan dalam proses sosialisasi sekunder
  • melibatkan interaksi tak sederajat (guru dan murid) dan sederajat (antar murid)
  • cakupan sosialisasi lebih luas
  • berorientasi untuk mempersiapkan penguasaan peran siswa di masa datang
  • menanamkan nilai kedisiplisnan yang lebih tinggi dan mutlak
Lingkungan Kerja
  • diutamakan untuk mencapai kesuksesan dan keunggulan hasil kerja
  • sosialisasi tahap lanjut setelah melewati masa dewasa
  • adaptasi dilakukan berdasarkan tuntutan sistem
  • intensitas sosialisasi tertinggi dilakukan antar kolega
Media Massa
  • dilakukan untuk menghadapi masyarakat luas
  • pesan sosialisasi lebih bersifat umum
  • diperlukan peran masyarakat untuk bersikap selektif terhadap informasi yang diserap anak
  • sosialisasi selalu mengikuti segala bentuk perkembangan dan perubahan sosial yang bersifat universal
  • berperan penting untuk penyampaian nilai dan norma sosial untuk menghadapi masyarakat heterogen  

1 comment:

  1. media sosial online sekarang sudah sangat berkembang pesat di indonesia

    media sosial jejaringan sosial yang lagi naik daun karya anak indonesia <a href="http://ayobaindonesia.blogspot.com>ayobai.com</a>

    ReplyDelete